Universitas Muhammadiyah Maumere (Unimof) menjadi tuan rumah penyelenggaraan malam puncak atau resepsi Milad Muhammadiyah ke-111 Sabtu, (02/12/2023) bertempat di Aula Lantai 3 Gedung Amin Rais kampus Unimof Maumere. Acara berlangsung sederhana namun meriah diisi dengan penampilan anak-anak PAUD RA Aisyah di lingkup Amal Usaha Muhammadiyah (AUM) yang ada di kabupaten Sikka.
Penampilan anak-anak RA ‘Aisyah menarik perhatian undangan yang hadir bertepuk tangan dan sesekali mengundang tertawa karena kelucuan mereka di atas panggung. Kehadiran anak-anak RA ‘Aisyah ini tidak hanya mengisi praacara namun mereka hadir sekaligus menerima sertifikat juara dan hadiah dari panitia Milad. Sebelumnya, anak-anak ini telah mengikuti lomba mewarnai berbagai objek yang merupakan salah satu rangkaian lomba di acara Milad.
Ketua panitia, Abdul Zihad Qodrani, M.Pd.I mengatakan malam Milad Muhammadiyah ke-111 merupakan rangkaian puncak kegiatan Milad dari tanggal 18 November 2023 dengan berbagai jenis kegiatan dan lomba yang telah di selenggarakan seperti jalan sehat, tarik tambang, balap karung, lomba mewarnai, dan kegiatan donor darah. “Pada kesempatan ini kami menyampaikan terimakasih atas kerjasama dari semua pihak yang terlibat. Kami juga menyampaikan permohonan maaf meski semua agenda telah di siapkan, ada beberapa kegiatan terpaksa di tiadakan panitia karna berkaitan dengan masalah perijinan yang di batasi pihak terkait beberapa waktu lalu,” ungkapnya.
Sementara Rektor Unimof Maumere, Erwin Prasetyo, ST., M. Pd mengapresiasi kegiatan Milad dari awal hingga malam puncak Milad Muhammadiyah ke 111. Erwin mengatakan Unimof Maumere merupakan rumah besar Muhammadiyah di kabupaten Sikka. Unimof sangat terbuka terhadap kemajuan AUM dan keberlangsungan SDM Muhammadiyah di kabupaten Sikka. “Unimof selalu memberi support terhadap kemajuan AUM dan SDM di lingkup PDM Sikka untuk melanjutkan salah satunya kuliah di Unimof. Unimof miliki beasiswa untuk membantu SDM Muhammadiyah kapan saja,” katanya.
Diakhir Rektor mengajak semua pihak untuk tampil memberi Penyelamat Alam Semesta. Berdoa untuk para tokoh Muhammadiyah baik yang telah meninggal maupun yang sedang sakit. Hadir pula ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah kabupaten Sikka, Muh Ihsan Wahab, SHi., M. Pd sebagai motivasi sekali pembicara tentang konsep dan terobosan PDM Sikka kedepan. Menurut nya gerakan Muhammadiyah tidak akan mandek dan puas diri, namun akan selalu modernisasi dan aktif dlm berkemajuan bangsa. Muhammadiyah tetap menunjukkan konsistensi untuk umat dan bangsa.
Ia menambahkan peristiwa malam ini merupakan refleksi untuk menengok arah kedepan. Ia mengajak untuk melaksanakan Gerakan Infak Pendidikan (GIP) 111 sebagai ikhtiar merevitalisasi pusat-pusat pendidikan , peningkatan gaji guru terpencil dll. “PDM akan merumuskan program 3 J. Jamaah berbasis masjid, Jamaiyah, penguatan SDM dan sistem, Jariyah, penguatan 3 pilar utama Muhammadiyah. Budaya kerja PDM Sikka KOMPASMU , kompak, konsisten, komitmen,” tambahnya. Acara malam puncak Milad Muhammadiyah ke 111 di tutup dengan penbacaan juara lomba dan penyerahan sertifikat dan hadiah lomba.
Be the first to comment