Universitas Muhammadiyah (UM) Bima secara resmi menerima lahan hibah wakaf seluas 50 hektare dari Walikota Bima H. A. Rahman, H. Abidin untuk mendukung pengembangan sarana dan prasarana pendidikan tinggi di daerah tersebut.
Penyerahan hibah dilakukan langsung oleh Wali Kota Bima, H. A. Rahman, H. Abidin kepada Rektor UM Bima, Ridwan dalam acara yang berlangsung di Ruang Rektor pada Sabtu (01/11/2025). Penyerahan tanah wakaf tersebut di saksikan oleh tokoh Muhammadiyah Bima, BPH UM Bima, dan Wakil Rektor UM Bima.
Walikota Bima menyampaikan bahwa hibah ini merupakan bentuk komitmen pemerintah daerah dalam meningkatkan kualitas pendidikan dan memperluas akses bagi generasi muda di Kota Bima. “Pendidikan adalah investasi jangka panjang. Dengan adanya hibah lahan ini, kami berharap Universitas Muhammadiyah Bima dapat terus berkembang dan melahirkan sumber daya manusia unggul yang berkontribusi untuk pembangunan daerah,” ujar Wali Kota Bima.
Rektor UM Bima, Ridwan menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih kepada Pemerintah Kota Bima atas dukungan yang diberikan. Menurutnya, lahan tersebut akan dimanfaatkan untuk pembangunan kampus terpadu, fasilitas riset, serta pusat pengembangan kewirausahaan mahasiswa.
“Kami berkomitmen menjadikan lahan hibah ini sebagai kawasan pendidikan modern yang tidak hanya melahirkan sarjana, tetapi juga inovator dan pelaku ekonomi kreatif bagi masyarakat Bima dan sekitarnya,” tutur Rektor UM Bima.
Hibah lahan seluas 50 hektare ini diharapkan menjadi tonggak penting bagi penguatan sektor pendidikan tinggi di wilayah timur Nusa Tenggara Barat, serta mendorong percepatan pembangunan Kota Bima sebagai kota pendidikan yang mewujudkan tagline Kota Bima Bisa (Bersih, Indah, sehat, asri). Saat ini Universitas Muhammadiyah Bima sedang menyelesaikan tahap pembangunan finalisasi gedung Kampus II di Jl. Karantina, Kelurahan Ule, Kota Bima. Saat ini, pembangunan fasilitas kampus terus dilakukan dan Universitas Muhammadiyah Bima kini memiliki 3 Lokasi gedung Kampus strategis di Kota Bima.
Be the first to comment