UM Bima Gelar Coaching Clinic: Membidik Proposal Penelitian yang Berkualitas

UM Bima Gelar Coaching Clinic: Membidik Proposal Penelitian yang Berkualitas
UM Bima Gelar Coaching Clinic: Membidik Proposal Penelitian yang Berkualitas

Bertempat di Auditorium H. M Thayeb Abdullah Universitas Muhammadiyah Bima (UM Bima) mengadakan kegiatan coaching clinic yang digelar oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) UM Bima, Senin (29/01/2024).

Kegiatan tersebut bertujuan  mempersiapkan seluruh dosen  kampus untuk mempersiapkan penulisan proposal penelitian yang unggul. Kehadiran penuh semangat dari dosen-dosen lintas fakultas menciptakan suasana interaktif yang dibuka dengan sambutan hangat para Narasumber yaitu, Rektor UM Bima, Dr. Ridwan., S.H., M.H, Dr. Syarifudin, M.Pd Ketua Program Studi Pendidikan Matematika Universitas Nggusuwaru, dan Dr. Irfan M.Or selaku Divisi Pengabdian Masyarakat UM Bima. “Dana Riset Kemendikbudristekti memiliki skim pendanaan sangat banyak, sehingga diharapkan dengan adanya dana riset tersebut dapat dijadikan sebagai tradisi keilmuan,” ungkap Dr. Ridwan, S.H., M.H.

Selain itu Dr. Syarifudin, M.Pd menyatakan bahwa menyusun proposal tidak hanya  memiliki implikasi dampak akademis, tetapi juga berdampak riil di masyarakat. “LPPM akan berusaha secara maksimal dalam Memberikan dampak ganda melalui program program yang berkelanjutan untuk meningkatkan kualitas Dosen UM Bima” tandas Dr. Irfan, M.Or.

Dalam sesi tanya jawab, para dosen aktif berpartisipasi untuk mendalami langkah-langkah konkret dalam menyusun proposal penelitian yang relevan. Ketua LPPM, Darmin, S.Km, M.Kes berharap kegiatan ini dapat menjadi pijakan untuk peningkatan signifikan dalam kualitas penelitian yang dilakukan oleh dosen. “Dengan semangat tinggi, para peserta berkomitmen untuk mengaplikasikan pengetahuan baru ini dalam upaya memberikan kontribusi maksimal bagi ilmu pengetahuan dan masyarakat melalui penelitian,” .

Kegiatan coaching clinic ini diakhiri dengan optimisme tinggi, menandai langkah awal dosen Universitas Muhammadiyah Bima dalam menulis proposal penelitian yang lebih inovatif dan berdaya guna.

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*